Vitamin B9 (Asam Volat)

Obat Apa Vitamin B9?

Nama Paten :

Anages, Anaria, Anelat, Anemolat, Ardivit-PL, Armovit, Becom Zet, Biosanbe, Calcidin, Calfera Suplemen, Cerebrofort Gold, Cerebrovit X-Cel, Cernevit, Damuvit, Diabion, Elovess, ELsazym Anak, Emibion, Emineton, Enfavit, Everfe, Farmabion, Femosa, Ferlin, Ferofort, Ferospat, Ferro Up, Ferromex, Folac, Folame, Folaplus, Folas, Folavit, FOlaxin, Folda, Fondazen, Formom, Forneuro, Forvit, Gralysin, Hemaviton Performance, Hemaviton Stamina Plus, Hemobion, Hufabion, HUfabionic, Iberet Folic 500, Lactasin, Maltofer Fol Chewable, Momilen PI (Prog Pregnancy and Lactation), Natabion, Neogobion, Nerva Plus/Nerva 5000, Novabion, Nulacta Plus, Omegavit, Opibion, Pharmaton Matruelle, Prefit, Prenamia, Pronita, Sangobion, Sangobion Baby, Songofer, Sangotonik, Siobion, Sofero, Solvitron, Starbion, Ultravita, Vasvita, Veroscan, Vibrion, Vidabion, Vidoran Guard, Virinon, Vitamam 1, Vitamam 2, Vitamam 3, Vomil, Zamel, Zegase, Zeviton, Folamil Genio, Folamil Gold (ISO vol 50)

Penggunaan

Vitamin B9 dikonsumsi untuk mengatasi kondisi kekurangan asam folat dan beberapa jenis anemia. Vitamin ini juga digunakan pada penderita penyakit ginjal. (https://www.drugs.com/folic_acid.html; https://www.webmd.com/vitamins/ai/ingredientmono-1017/folic-acid)

Cara Kerja Obat

Asam folat bekerja dengan membantu tubuh memproduksi dan menjaga pembentukan sel baru, serta membantu mencegah perubahan DNA yang dapat menyebabkan kanker. (https://www.drugs.com/folic_acid.html)

Efek Samping

Selain memiliki efek yang diinginkan, setiap obat pasti memiliki efek samping yang tidak diinginkan. Untuk vitamin B9, efek samping yang perlu diwaspadai antara lain, mual, kehilangan nafsu makan, kembung, rasa pahit atau tidak enak di lidah, gangguan tidur, depresi atau perasaan terlalu gembira, dan sensitif. (https://www.drugs.com/folic_acid.html)

Pemakaian Obat

Gunakan vitamin B9 sesuai dengan instruksi dokter. Jangan gunakan terlalu banyak atau berhenti menggunakannya, jika tidak memperoleh izin dokter. Untuk wanita hamil dan wanita menyusui harus berkonsultasi dengan dokter sebelum menggunakan vitamin ini, karena dosis yang digunakan mungkin berbeda. Simpan vitamin B9 dalam suhu ruang, hindari lembap, panas, dan terlindung dari cahaya. (https://www.drugs.com/folic_acid.html)

Dosis

Dosis vitamin B9 pada setiap pasien bisa berbeda-beda. Ikuti instruksi dokter dan label obat. Informasi berikut menjelaskan tentang dosis rata-rata dari obat ini. Kalau dosis yang sudah diberikan dokter kepada Kamu berbeda, jangan mengubahnya kecuali jika dokter yang memerintahkan.

Dalam bentuk oral bagi orang dewasa:

1) Untuk mengobati anemia megaloblastik akibat kekurangan asam folat: dosisnya 5 mg per hari selama 4 bulan, hingga 15 mg per hari pada fase malabsorpsi.
2) Untuk mencegah anemia megaloblastik pada masa kehamilan: dosisnya 0,2-0,5 mg per hari.
3) Untuk mencegah kecacatan tabung saraf (neural tube defect) pada masa kehamilan: dosisnya 4 atau 5 mg per hari.
4) Sebagai suplemen untuk wanita yang baru memiliki anak pertama (child-bearing): dosisnya 0,4 mg per hari.

AKG (Angka Kecukupan Gizi) berdasarkan BPOM:

Untuk anak berusia 0-6 bulan: 65 mikrogram.
Untuk anak berusia 7-11 bulan: 80 mikrogram.
Untuk anak berusia 1-3 tahun: 160 mikrogram.
Untuk orang dewasa: 400 mikrogram.
Untuk wanita hamil: 600 mikrogram.
Untuk wanita menyusui: 500 mikrogram.

(https://asrot.pom.go.id/img/Peraturan/Peraturan%20Kepala%20BPOM%20No.%209%20Tahun%202016%20tentang%20Acuan%20Label%20Gizi.pdf; https://www.mims.com/indonesia/drug/info/folic%20acid/?mtype=generic)

Interaksi

Interaksi obat dapat mengubah cara kerja obat atau meningkatkan risiko efek samping serius. Informasi ini tidak mencakup semua interaksi obat terhadap vitamin B9. Menggunakan obat ini dengan obat lain yang diinformasikan di bawah ini biasanya tidak direkomendasikan, namun bisa saja dibutuhkan pada beberapa kasus. Kalau dokter memberikan dua obat secara bersamaan, biasanya dosis salah satu obat diubah atau frekuensi penggunaanya yang diubah, supaya kedua obat bisa bekerja dengan baik.

1) Jumlah asam folat dalam serum akan menurun dengan adanya obat antiepilepsi, kontrasepsi oral, obat anti TB, alkohol, aminopterin, methotreksat, pirimethamin, trimetoprim, dan sulfonamida.
2) Asam folat dapat menurunkan kadar dari fenitoin. (https://www.mims.com/indonesia/drug/info/folic%20acid/?mtype=generic)

Rekomendasi Artikel

 Tanda Ibu Hamil Alami Tekanan Darah Rendah

Tanda Ibu Hamil Alami Tekanan Darah Rendah

Berbagai masalah kesehatan pada kehamilan kerap terjadi, salah satunya tekanan darah rendah ibu hamil. Kenali tanda-tanda tekanan darah rendah ibu hamil berikut ini.

Ella Nurlaila

19 March 2025

 14 Gerakan yang tidak Boleh Dilakukan Ibu Hamil

14 Gerakan yang tidak Boleh Dilakukan Ibu Hamil

Aktivitas fisik untuk ibu hamil perlu dibatasi agar tidak mengganggu kehamilan terutama di trimester pertama. Berikut ini gerakan yang tidak boleh dilakukan ibu hamil muda.

Ella Nurlaila

15 March 2025

Tips Hamil Kembar Agar Kehamilan Sehat

Tips Hamil Kembar Agar Kehamilan Sehat

Perlakuan hamil kembar tentu berbeda dengan kehamilan satu janin. Berikut ini tips menjalani hamil kembar agar kehamilan tetap sehat dan lancar hingga melahirkan.

Ella Nurlaila

09 March 2025

Perut Gatal Selama Kehamilan, Jangan Digaruk!

Perut Gatal Selama Kehamilan, Jangan Digaruk!

Masalah yang kerap dialami ibu hamil terutama di kehamilan memasuki trimester dua dan tiga adalah perut terasa gatal. Kulit perut biasanya terasa gatal karena meregang selama kehamilan. 

Ella Nurlaila

06 March 2025

Banjir Memicu Keguguran di 33 Negara Berkembang

Banjir Memicu Keguguran di 33 Negara Berkembang

Penelitian menemukan bahwa paparan banjir pada ibu hamil meningkatkan risiko keguguran, terutama pada ibu hamil berusia kurang dari 21 atau lebih dari 35 tahun, di 33 negara berkambang.

Ana Yuliastanti

04 March 2025

5 Gerakan Gym Ball untuk Memperlancar Persalinan

5 Gerakan Gym Ball untuk Memperlancar Persalinan

Agar persalinan lancar, ibu hamil bisa mencoba gerakan dengan gym ball. dan berikut ini 5 gerakan dengan gym ball yang mudah dilakukan.

Ella Nurlaila

20 February 2025

Penyebab dan Cara Mengatasi Kembung Ibu Hamil

Penyebab dan Cara Mengatasi Kembung Ibu Hamil

Semua orang akan merasa tidak nyaman bila perutnya kembung, termasuk ibu hamil. Ketika ibu hamil kembung, ada berbagai cara yang bisa dilakukan untuk mengatasinya.

Ella Nurlaila

19 February 2025

Hal yang Perlu Diperhatikan Jika Ingin Cabut Gigi Saat Hamil

Hal yang Perlu Diperhatikan Jika Ingin Cabut Gigi Saat Hamil

Ketika ibu hamil harus mencabut gigi, bagaimana dengan tindakan anestesi, sinar-X, dan obat pereda nyeri, apakah aman? Berikut hal yang harus diperhatikan jika ibu hamil ingin cabut gigi.

Ella Nurlaila

17 February 2025

Direktori

    Pusat Kesehatan

      Selengkapnya
      Proses...