Docosahexaenoic Acid (DHA)

Docosahexaenoic Acid (DHA)

Nama Paten :

Cormega, Folamil Gold, Folda, Folilac, Prolacta with DHA For baby, Prolacta DHA for mother, Superba Krill Oil.
(MIMS petunjuk konsultasi Ed. 17)

Penggunaan

DHA merupakan suplemen yang digunakan oleh bayi prematur untuk membantu perkembangan mentalnya menjadi lebih baik. DHA juga dapat digunakan untuk mengobati diabetes tipe 2, penyakit koroner arteri (kerusakan atau penyakit pada pembuluh darah jantung), demensia (pikun), serta mengatasi ADHD (gangguan pemusatan perhatian atau hiperaktivitas). Beberapa orang menggunakan suplemen DHA untuk membantu memperbaiki penglihatan, mencegah gangguan pada mata yang disebabkan oleh usia, mencegah dan mengobati depresi, serta mengurangi perilaku agresif seseorang dengan lingkungan yang penuh tekanan.

DHA jika dikombinasikan dengan eicosapentaenoic acid (EPA) dapat mengobati beberapa kondisi penyakit, seperti mencegah gangguan jantung, menstabilkan ritme jantung, asma, kanker, nyeri saat menstruasi, alergi akibat perubahan cuaca, gangguan paru-paru, lupus, dan beberapa gangguan ginjal. EPA dan DHA juga dikombinasikan untuk pasien dengan kondisi kolestrol tinggi, tekanan darah tinggi, psoriasis, peradangan pada sendi, gangguan bipolar, beberapa peradangan pada saluran pencernaan, dan mencegah migrain pada remaja.

(https://www.webmd.com/vitamins/ai/ingredientmono-864/dha-docosahexaenoic-acid)

Cara Kerja Obat

DHA memegang peranan dalam perkembangan jaringan mata dan saraf. DHA juga dapat mengurangi kemungkinan penyakit jantung dan pembuluh darah, dengan cara mengurangi kekentalan darah dan mengurangi kadar trigliserida dalam darah.

(https://www.webmd.com/vitamins/ai/ingredientmono-864/dha-docosahexaenoic-acid)

Efek Samping

Penggunaan DHA memiliki beberapa efek samping, seperti gangguan pencernaan (terutama jika digunakan dalam dosis besar). Contohnya mual, eruktasi (sendawa), muntah, distensi abdomen (gas menumpuk dalam perut), diare, dan konstipasi.

(https://www.mims.com/indonesia/drug/info/docosahexaenoic%20acid/?type=brief&mtype=generic)

Pemakaian Obat

1) Gunakan produk sesuai dengan anjuran dokter.
2) Hati-hati penggunaan DHA pada pasien yang memiliki risiko gangguan perdarahan atau pasien asma yang sensitif terhadap aspirin.
3) Lakukan pemantauan fungsi hati pada pasien yang mengalami gangguan hati, terutama pada penggunaan DHA dosis tinggi.
4) DHA aman dikonsumsi oleh ibu hamil dan menyusui jika digunakan secara tepat.

(https://www.mims.com/indonesia/drug/info/docosahexaenoic%20acid/?type=brief&mtype=generic)

Dosis

Rentang dosis umum menggunakan DHA adalah 125-250 mg sekitar 1-2 kali sehari.

(https://www.mims.com/indonesia/drug/info/docosahexaenoic%20acid/?type=brief&mtype=generic)

Interaksi

1) Lakukan pemantauan waktu pembekuan darah ketika DHA digunakan bersamaan dengan obat antikoagulan (termasuk warfarin), produk aspirin, obat golongan NSAID, serta agen antiplatelet, seperti ticlopidine, clopidogrel, dan dipyridamole.
2) DHA jika digunakan bersamaan dengan obat antihipertensi dapat meningkatkan hipotensi.

(https://www.mims.com/indonesia/drug/info/docosahexaenoic%20acid/?type=brief&mtype=generic)

Rekomendasi Artikel

Mau Anak Cerdas, Pastikan si Kecil Tidak Kekurangan Zat Besi!

Mau Anak Cerdas, Pastikan si Kecil Tidak Kekurangan Zat Besi!

Anak yang cerdas membutuhkan asupan nutrisi yang cukup dan berkualitas, salah satunya zat besi. Jadi kalau mau anak cerdas, pastikan kebutuhan zat besinya tercukupi

Ana Yuliastanti

17 March 2025

13 Manfaat Madu untuk Anak, Bisa Nambah Nafsu Makan Juga!

13 Manfaat Madu untuk Anak, Bisa Nambah Nafsu Makan Juga!

Madu memiliki banyak khasiat yang bisa dinikmati oleh untuk semua orang, termasuk anak-anak. Berikut ini sejumlah manfaat madu untuk anak-anak yang perlu Mums ketahui.

Ella Nurlaila

14 March 2025

 Cara Mengenalkan Makanan Sehat untuk Anak

Cara Mengenalkan Makanan Sehat untuk Anak

Tumbuh kembang anak perlu didukung nutrisi yang cukup. Faktanya banyak sekali anak tidak suka makanan sehat. Berikut ini cara mengenalkan makanan sehat pada anak.

Ella Nurlaila

20 February 2025

Keuntungan Membawa Bekal Makan Siang dari Rumah

Keuntungan Membawa Bekal Makan Siang dari Rumah

Selain buku pelajaran, bekal anak sekolah adalah hal wajib yang mesti dibawa setiap hari. Tak perlu mewah atau mahal, bekal anak sekolah yang terbaik adalah makanan dengan kandungan gizi atau nutrisi yang dibutuhkan dalam tumbuh kembang anak. 

Ella Nurlaila

18 February 2025

Mengenal Konsep Shokuiku, Makan Bergizi untuk Anak Sekolah di Jepang

Mengenal Konsep Shokuiku, Makan Bergizi untuk Anak Sekolah di Jepang

Belajar daro Shokuiku Jepang, Makan bagi seorang anak adalah proses yang rumit dan kompleks dan bisa jadi materi pembelajaran yang baik untuk anak.

Ana Yuliastanti

14 February 2025

5 Rekomendasi Vitamin untuk Promil

5 Rekomendasi Vitamin untuk Promil

Salah satu cara memenuhi asupan nutrisi saat promil adalah dengan hanya mengonsumsi makanan sehat dengan gizi seimbang.

Ella Nurlaila

09 February 2025

Kandungan Gizi Ikan Sidat, Tidak Kalah dari Salmon

Kandungan Gizi Ikan Sidat, Tidak Kalah dari Salmon

Mengonsumsi Nutridat secara rutin adalah meningkatkan nafsu makan, meningkatkan imunitas, dan bisa menambah berat badan anak.

Ana Yuliastanti

31 January 2025

Ide Sarapan Sehat untuk Anak

Ide Sarapan Sehat untuk Anak

Kalau Mums sering kehabisan ide dan tidak dapat beralih dari nasi goreng dan mie goreng untuk sarapan, cobain nih beberapa ide sarapan sehat dan bekal untuk anak

Ella Nurlaila

01 January 2025

Direktori

    Pusat Kesehatan

      Selengkapnya
      Proses...