Aneurisma adalah kondisi terjadinya penggelembungan atau pembengkakan pada salah satu bagian pembuluh darah. Aneurisma dapat terjadi di beberapa bagian tubuh, tetapi kasus yang sering terjadi adalah pada bagian aorta atau pembuluh darah di otak.
Disebut aneurisma aorta apabila aneurisma terjadi pada pembuluh darah aorta, yakni pembuluh darah arteri terbesar di dalam tubuh. Pembuluh darah ini berfungsi mengalirkan darah dari jantung ke seluruh tubuh. Aneurisma aorta bersifat terlokalisasi, dapat terjadi di aorta bagian atas di sekitar dada, atau pada aorta bagian bawah yang berada di sekitar perut. Pelebaran pembuluh darah ini berpotensi untuk ruptur (pecah) dan bersifat mengancam nyawa.